MUBA, Lensarakyat.net – Dalam rangka mendukung program Ketahanan Pangan Nasional, kegiatan penanaman jagung digelar di Desa Dawas, Kecamatan Keluang, Kabupaten Musi Banyuasin, Pada Senin (08/09/2025).
Program pemanfaatan lahan produktif dengan penanaman jagung tersebut dilaksanakan sebagaimana program asta cita Presiden Republik Indonesia untuk swasembada pangan.
Kegiatan penanaman jagung ini dihadiri langsung oleh Pemerintah Kecamatan Keluang, Polsek Keluang dan Pemerintah Desa Dawas.
Usai terlaksananya kegiatan, Kepala Desa Dawas Amsar dikonfirmasi oleh awak media mengatakan, kegiatan tersebut selain mendukung program pemerintah juga bertujuan memanfaatkan lahan produktif agar memberikan hasil pangan yang optimal.
“Lahan produktif sangat disayangkan apabila tidak dimanfaatkan, kegiatan ini memberikan manfaat yang cukup besar untuk masyarakat selain peningkatan aspek ekonomi, ini juga meningkatkan ketahanan pangan daerah,”paparnya.
Kades Dawas tersebut juga menegaskan, pihaknya mendukung penuh langkah yang diambil pemerintah tersebut, dengan adanya program ketahanan pangan, peluang besar bagi swasembada pangan nasional terwujud.
“Pemdes Dawas tentunya mendukung penuh program ini, dengan upaya yang dilakukan pemerintah republik indonesia ini kami meyakini akan cepat terealisasinya indonesia swasembada pangan nasional,”tegasnya.
Sementara itu, Kapolsek Keluang IPTU Alvin Adam Armita Siahaan STrK menyampaikan bahwa selain kegiatan penanaman, pengawasan juga akan dilakukan untuk memantau perkembangan program penanaman jagung tersebut.
“Kita juga akan membantu mengawasi perkembangannya agar lebih optimal hingga proses panen dan hasilnya akan dimanfaatkan oleh masyarakat,”kata IPTU Alvin.
Lebih lanjut, Kapolsek Keluang menyampaikan, Polri akan mendukung penuh program asta cita pemerintah yang tentunya hasilnya adalah untuk kepentingan masyarakat.
“Sesuai arahan Kapolri, kita pastinya mendukung dan mensupport program pemerintah, karena manfaatnya bukan hanya peningkatan ekonomi tetapi juga berdampak untuk masyarakat dan menciptakan ketahanan pangan yang berkelanjutan,”pungkasnya.













