Lanjutnya, saat ini memang kita sedang dihadapkan dengan fenomena musim kemarau, jadi untuk menangani hal tersebut pihak PDAM Tirta Randik akan selalu siaga jika ada masyarakat yang membutuhkan air bersih.
“Memang saat ini kita sedang mengalami fase musim kemarau, pasti akan ada masyarakat yang perlu akan adanya air bersih, untuk mengatasi dan menangani kebutuhan masyarakat terhadap air bersih itu, kita akan siaga dan cepat tanggal terhadap laporan masyarakat yang kekurangan air bersih” Tandasnya.
Setelah menyalurkan air bersih ke Pondok Pesantren al-hikmah Desa Air putih Ilir, mobil tangki dari PDAM standbye di PDAM cabang plakat tinggi, dan akan berkoordinasi dengan camat plakat tinggi selanjutnya mengatasi daerah-daerah yang terdampak kekeringan diluar jaringan PDAM.